Senin, 01 Oktober 2012

Keperawatan Komunitas


Keperawatan  komunitas merupakan pelayanan keperawatan profesional yg ditujukan kepada masyarakat dengan pendekatan pada kelompok resti(resiko tinggi), dalam upaya pencapaian derajat kesehatan yang optimal melalui pencegahan penyakit & peningkatan kesehatan dengan menjamin keterjangkauan pelayanan kesehatan yang dibutuhkan & melibatkan klien sebagai mitra dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pelayan keperawatan.
Keperawatan Komunitas merupakan kesatuan yang unik dari praktek keperawatan & kesehatan masyarakat yang ditujukan kepada pengembangan & peningkatan kemampuan kesehatan baik diri sendiri sebagai perorangan maupun secara kolektif sebagai keluarga, kelompok khusus / masyarakat & pelayanan tsb mencakup spectrum pelayanan kesehatan untuk masyarakat. (Freeman, 1981)
Keperawatan komunitas merupakan suatu sintesa dari praktek keperawatan dan praktek kesehatan masyarakat yang diterapkan untuk meningkatkan & memelihara kesehatan penduduk. (ANA, 1973)

Proses keperawatan komunitas adalah suatu proses yang dipakai untuk membantu perawat dalam melakukan praktik askep secara sistematis dalam memecahkan masalah keperawatan yang berkaitan dengan masalah kesehatan masyarakat.

Fokus dari asuhan keperawatan komunitas adalah individu, keluarga, kelompok khusus, masyarakat dengan penekanan pada pencegahan penyakit, peningkatan dan mempertahankan kesehatan.

Tujuan keperawatan komunitas adalah untuk pencegahan & peningkatan kesehatan masyarakat melalui : 
  • Pelayanan keperawatan langsung terhadap individu, keluarga, dan kelompok dalam konteks komunitas.
  • Perhatian langsung terhadap kesehatan seluruh masyarakat & mempertimbangkan masalah kesehatan masyarakat yang mempengaruhi individu, keluarga dan masyarakat 
Sasaran keperawatan komunitas adalah seluruh masyarakat termasuk individu, keluarga dan kelompok beresiko tinggi ( keluarga / penduduk di daerah kumuh, daerah terisolasi, daerah yang tidak terjangkau termasuk kelompok bayi, balita dan ibu hamil).
Menurut Anderson (1988) sasaran keperawatan komunitas terdiri dari tiga tingkat yaitu tingkat individu, keluarga dan komunitas. 

Prinsip keperawatan komunitas
Yang harus menjadi prinsip dalam melaksanakan keperawatan komunitas haruslah mempertimbangkan :
  • Kemanfaatan : intervensi yang dilakukan harus memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi komunitas artinya ada keseimbangan antara manfaat & kerugian.
  • Autonomi : diberikan kebebasan untuk melakukan / memilih alternative yang terbaik yang disediakan untuk komunitas.
  • Keadilan : melakukan upaya / tindakan sesuai dengan kemampuan / kapasitas komunitas.

Falsafah yang melandasi keperawatan komunitas mengacu pada falsafah atau paradigma keperawatan secara umum yaitu manusia yg merupakan titik sentral dari setiap upaya pembangunan kesehatan yang menjunjung tinggi nilai kemanusiaan & bertolak dari pandangan ini disusunlah paradigma keperawatan komunitas yang terdiri 4 komponen dasar yaitu manusia, kesehatan, lingkungan, keperawatan.
 

0 komentar:

Posting Komentar